PT Asuransi Jiwa Indosurya Sukses (“Indosurya Life”) didirikan pada tahun 2012 dan bergerak sebagai perusahaan yang menyediakan layanan keuangan. Indosurya Life beroperasi dengan izin usaha berdasarkan Keputusan KEP-95/D.05/2013 tertanggal 11 September 2013.
Indosurya Life menawarkan solusi atas kebutuhan perlindungan jiwa melalui produk-produk yang komprehensif, serta layanan perencanaan keuangan untuk individu maupun kelompok. Didukung oleh tenaga pemasar yang berpengalaman dan berkompeten serta kantor pemasaran yang tersebar di beberapa kota di Indonesia, Indosurya Life berkomitmen untuk senantiasa memberikan pelayanan terbaik dan mengutamakan kepuasan nasabahnya.
Berkat kepercayaan dari nasabah dan mitra bisnisnya, kinerja keuangan Indosurya Life terus bertumbuh setiap tahunnya. Dalam kegiatan bisnisnya, Indosurya Life senantiasa menerapkan metode tata kelola, manajemen risiko, dan kepatuhan (Governance, Risk Management & Compliance) yang sistematis dan komprehensif, serta berkomitmen untuk mematuhi peraturan yang berlaku baik dari Otoritas Jasa Keuangan maupun perundang-undangan lainnya.
Sesuai dengan visinya, Indosurya Life berkomitmen untuk menjadi perusahaan asuransi jiwa terbaik dengan memberikan solusi jasa keuangan terpercaya dan unggul dalam layanannya. Komitmen ini menjadikan Indosurya Life sebagai perusahaan asuransi jiwa dengan predikat BEST LIFE INSURANCE 2018 versi Majalah Media Asuransi, mendapatkan penghargaan sebagai THE BEST LIFE INSURANCE COMPANY 2019-Kategori Private Non Public Company (Perusahaan Asuransi Jiwa dengan Aset < Rp 1 Triliun) dari majalah Economic Review (2019), dan predikat sebagai THE FASTEST GROWING INSURANCE COMPANIES LIFE INSURANCE 2019 dari majalah Infobank, dan masih banyak lagi penghargaan yang diberikan atas kinerja perusahaan.
PT Asuransi Jiwa Indosurya Sukses terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK).